22.9 C
Jember
Kamis, Februari 6, 2025
spot_img

PANWASCAM PUGER MENGADAKAN SOSIALISASI NETRALITAS ASN,TNI dan POLRI DI PILKADA 2024

Panitia Pengawas Kecamatan (PANWASCAM) Puger mengadakan Sosialisasi tentang Netralitas ASN,TNI dan POLRI yang berada di Wilayah Kecamatan Puger dalam Pemilihan Kepala Daerah (PILKADA) Serentak yang akan di gelar November mendatang.Kegiatan Sosialisasi ini di selenggarakan di Aula Gedung Guru Eks UPTD Pendidikan Kecamatan Puger,Kamis 10 Oktober 2024 pukul 13:00 WIB sd selesai.

Kegiatan Sosialisasi Netralitas ASN,TNI dan POLRI ini dihadiri oleh 50 orang undangan yang terdiri dari unsur ASN,TNI dan POLRI yang bertugas di Wilayah Kecamatan Puger.Turut hadir pula Camat Puger SUBAGIYO,SP,Danramil 0824/21 Puger Kapten Arm.HENDERA FAIZAR,dan Kapolsek Puger AKP FACTHUR RAHMAN,SH sekaligus menjadi Nara Sumber dalam Kegiatan Sosialisasi ini.

Dalam kesempatan ini,Ketiga Narasumber menekankan akan Pentingnya Netralitas ASN,TNI dan POLRI dalam gelaran Pilkada Serentak ini untuk menjamin kelancaran dan memperkecil kemungkinan terjadinya Konflik antar Paslon yang menjadi Peserta PILKADA th 2024 ini.

Oleh karena itu Panwascam Puger ikut bertanggung jawab untuk menjamin Berlangsungnya PILKADA yang aman dan damai,salah satunya dengan mengadakan Sosialisasi ini agar ASN,TNI dan POLRI yang bertugas di Wilayah Puger bisa menjaga dan mengedepankan Netralitas selama PILKADA yang berlangsung November tahun ini.Karenanya Sosialisasi ini dianggap penting untuk membangun persepsi yang sama antara ASN,TNI dan POLRI agar PILKADA bisa berjalan Lancar.(mrsd)

Related Articles

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Stay Connected

0FansSuka
3,912PengikutMengikuti
0PelangganBerlangganan
- Advertisement -spot_img

Latest Articles